Search
Close this search box.

Upacara Penurunan Bendera Merah Putih HUT RI ke-78

Upacara penurunan bendera merah putih dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023, Kamis (17/08/23) sekitar pukul 16.30 WIB – selesai di Lapangan Bola Ponpes Modern Al Falah.

Hadir di acara yang berlangsung asatidz dan asatidzah Ponpes Modern Al Falah.

Bertindak selaku Inspektur Upacara rois pondok Zidni Dlia Arrohman memimpin upacara penurunan bendera merah putih.

Paskibra yang bertugas sebagai danton atau pemimpin upacara, Hilmi Basyari, santri kelas 12 Madrosatul Ulya. Pembentang bendera, Zaidan Ilham, santri kelas 10 Madrosatul Ulya, pengerek bendera, Fais Gunanta Adibrata, santri kelas 10 Madrosatul Ulya dan pembawa baki bendera merah putih pada saat upacara penurunan bendera adalah Cahya Bintang Wahyu Diana, santri kelas 12 Madrosatul Ulya.

Di acara yang sebagaimana berlangsung di upacara pengibaran bendera merah putih di pagi hari, upacara penurunan bendera di sore hari pun para hadirin disuguhkan dengan penampilan Anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) yang begitu memukau dengan kekompakan mereka yang mampu menjalankan tugasnya dengan baik dari awal hingga akhir acara.

Upacara yang berlangsung juga dimeriahkan dengan menyanyikan lagu-lagu nasional, yaitu “Satu Nusa Satu Bangsa,” karya L. Manik dan juga lagu “Syukur,” karya Husein Mutahar.

Berikutnya, barisan / pasukan upacara sebagaimana upacara pengibaran bendera di pagi hari. Sebelah barat lapangan diisi oleh seluruh santri Al Falah sedangkan asatidz dan asatidzah di sebelah timur lapangan.

Upacara penurunan bendera berjalan lancar, tertib dan khidmat sampai akhir acara.

Facebook
WhatsApp
Telegram
Facebook

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Artikel Lainnya

Scroll to Top